Untuk Hasil Yang Lebih Baik, Dibutuhkan Minimal Kecepatan internet/Bandwith 384kbps. (kirim kritik dan Saran ke Email: nonton.tvonline[at]gmail.com)

PREVIEW PIALA DUNIA : Nigeria vs Korea Selatan

Korea Selatan (Korsel) dan Nigeria akan menghadapi laga hidup-mati di Grup B, seraya berharap Argentina serius menghadapi Yunani pada saat yang sama.

Argentina telah meraih tiketnya ke babak kedua dengan enam angka dari dua kali menang. Korsel dan Yunani sama-sama mengoleksi tiga angka, dengan defisit satu gol. Namun Korsel berhak di posisi kedua karena lebih produktif. Nigeria di dasar klasemen tanpa angka, dan defisit dua gol.

Korsel dan Nigeria akan berupaya saling mengalahkan, agar bisa mendampingi Argentina. Jika seri, dan pada saat sama Yunani menahan Argentina -- atau mungkin mengalahkannya -- Korsel menjadi tim Asia pertama yang pulang kampung.

Nigeria membutuhkan keajaiban. Mereka harus menang dengan tiga gol, tapi hanya bisa lolos jika pada saat sama Yunani dikalahkan Argentina.

Kendati dibantai Argentina 4-1, Korsel masih difavoritkan memenangkan laga melawan tim temperamental bernama Nigeria. Sedangkan Nigeria melihat dirinya cukup beruntung, karena setidaknya masih punya peluang lolos ke babak kedua.

Nigeria dikalahkan Yunani 2-1 setelah Sani Kaita menendang Vassilis Torosidis dan diganjar kartu merah. Pelatih Huh Jung-moo diprediksi akan menggunakan cara yang sama untuk mengalahkan Nigeria, yaitu memprovokasi pemain tim dari Afrika Barat agar melakukan kekerasan.

"Kami harus menekan Nigeria sampai mereka frustrasi dan teragitasi melakukan kekerasan," ujar Huh.

Korsel, masih menurut Huh, tidak akan membiarkan gelandang Nigeria bebas berkeliaran di lini tengah dan mengirim umpan ke kotak penalti. Ia juga mengaku telah menginstruksikan pemainnya untuk melakukan penjagaan ketat kepada setiap pemain Nigeria.

"Ini laga yang harus dimenangkan, sehingga kami harus menggunakan semua cara untuk meraih tiga angka," demikian Huh.

Di dalam negeri, Huh kebanjiran kritik. Ia dipersalahkan memilih pemain yang salah, yang menyebabkan Korsel dikalahkan Argentina.

Huh kemungkinan akan kembali menggunakan formasi 4-4-2, untuk membiarkan Lee Dong-uk tetap menjadi starter, dan Park Ji-sung ke habitat aslinya, yaitu bermain melebar di kanan lapangan.

Di kubu Nigeria, pealtih Lars Lagerback tetap berlatih di ruang tertutup. Ia sedikit terganggu menyusul munculnya ancaman pembunuhan terhadap Sani Kaita, usai timnya dikalahkan Yunani 2-1.

Defender Taye Taiwo dan Elderson Echiejile, yang mengalami cedera dalam laga melawan Yunani, dikabarkan telah mulai berlatih. Keduanya akan kembali ke starting line up.

Nigeria
26-05-2010 Nigeria 0 - 0 Arab Saudi
31-05-2010 Nigeria 1 - 1 Kolombia
06-06-2010 Nigeria 3 - 1 Korut
12-06-2010 Argentina 1 - 0 Nigeria
17-06-2010 Yunani 2 - 1 Nigeria

Korea Selatan
24-05-2010 Jepang 0 - 2 Korea Selatan
30-05-2010 Korea Selatan 0 - 1 Belarusia
03-06-2010 Spanyol 1 - 0 Korea Selatan
12-06-2010 Korea Selatan 2 - 0 Yunani
17-06-2010 Argentina 4 - 1 Korea Selatan


Situasi Nigeria

Sani Kaita terkena hukuman. Defender Taye Taiwo dan Elderson Echiejile absen akibat cedera. Nigeria mungkin tidak lagi sama seperti di dua laga, tapi tetap membahayakan.

Prakiraan Susunan Pemain: Enyeama, Shittu, Odiah, Yobo, Taiwo; Odemwingie, Etuhu, Lukman, Obasi; Aiyegbeni, Martins,


Situasi Korsel

Tidak ada pemain Korsel yang cedera atau terkena hukuman. Yang diperlukan pelatih Huh Jung-moo adalah mengubah formasi. Ia kemungkinan akan menerapkan formasi 4-4-2.

Prakiraan Susunan Pemain: Jung Sung-Ryong, Cha Du-Ri, Cho Yong-Hyung, Lee Jung-Soo, Lee Young-Pyo; Park Ji-Sung, Kim Jung-Woo, Ki Sung-Yong, Lee Chung-Yong; Park Chu-Young, Lee Dong-Guk


Pemain Layak Diamati

Vincent Enyeama: Tidak ada yang bisa ditonton di kubu Nigeria selain penjaga gawang yang satu ini. Lionel Messi memujinya. Pemain-pemain Yunani terkesan, dan publik sepakbola dunia ingin kembali melihat aksi penyelematannya. Ia akan kembali menyulitkan pemain Korsel, meski mungkin tidak bisa menyelamatkan timnya dari kekalahan.

Park Ji-Sung: Park Si Tiga Paru-paru, atau Three Lunged Park, akan menjadi tumpuan Korsel. Tidak hanya di lini tengah, tapi juga di semua lini, karena ia kapten dan gelandang. Ia tampil buruk saat Korsel dikalahkan Argentina, tapi diyakini akan menemukan performa terbaiknya dalam laga ini. Park bukan hanya harapan Korea, tapi juga Asia.


Prediksi

Castrol World Cup memperkirakan kesempatan Nigeria memenangkan laga 34 persen, Korsel 30 persen. Kemungkinan seri 36 persen. Nigeria punya tugas lebih berat, harus mengalahkan Korsel -- seraya berharap Yunani dikalahkan Argentina dengan banyak gol. Korsel tidak bisa mengandalkan hasil seri, karena khawatir Yunani mengalahkan Argentina.


Nigeria 0-2 Korsel


(goal.com)

0 komentar:


Share